INFO

WELCOME

Selamat Datang Di tau-nggak.com ,Blog yang simple tapi memiliki berbagai informasi yang bermakna. tau-nggak.com mengulas secara detail berbagai informasi unik dan artikel menarik. Terima Kasih telah Berkunjung . Tau-nggak.com
"Go Green For The World"

FLASH INFO

Lomba Blog Tingkat SMA Sederajat, Oleh Himpunan Mahasiswa Teknologi Industri Pertanian (HIMATITAN) Universitas Brawijaya. [Click Here] ^^
News Update :

Tau Nggak : Shaun The Sheep itu siapa ya?

Jumat, 10 Agustus 2012

Shaun The Sheep ? Tau Nggak siapa yang namanya Shaun ? Di tambahi kata The Sheep ? Kalau menurut tata Bahasa Inggris yang mimin terjemahkan didalam Google Translate & sejenisnya , Shaun itu artinya : nama atau sebuah nama, dan The Sheep itu adalah sebuah domba. Jadi Shaun The Sheep adalah domba yang bernama Shaun. Jelas bukan ? Anak SD pun sudah tau arti bahasa inggris tersebut tapi taukah mereka tentang shaun the sheep dan siapakah dia sebenarnya ?
Shaun the sheep adalah film series cartoon dari inggris yang tayang disalah satu stasiun televisi swasta indonesia. Kalau di indonesia tayangnya di MNC TV dan B-Channel dan tayang pertama kali itu disiarkan di inggris di CBBC Channel sejak Maret 2007. Yak, shaun ini biasanya tayang jam 5 sore atau menjelang buka puasa waktu ramadhan, terus Shaun The Sheep sudah memiliki 80 episode dari 2 seri loh, dan hebatnya telah disiarkan di 180 negara diseluruh dunia tapi saat ini produksinya masih dihentikan atau dipending sementara.


Cerita dari series ini adalah menceritakan Shaun seekor domba yang memiliki kecerdasan seperti layaknya manusia, kreativitas, dan tingkah laku dalam lingkungan peternakan yang luar biasa. Hebohnya di dalam tiap episode Shaun the Sheep, selalu saja ada problem baik dari kawanan domba sendiri ataupun dari peternak yang membuat Shaun ikut andil dalam menyelesaikan masalah tersebut. Berbagai adegan lucu juga sering ditampilkan dalam seri animasi cartoon ini. Banyak Petualangan menarik dari cartoon ini yang lucu dan pasti menegangkan.
Animasi Shaun the Sheep ini seperti komedi diam klasik, karena tidak ada dialog maupun percakapan dengan bahasa manusia yang ditampilkan dalam cartoon animasi ini sekalipun pemerannya farmer atau Si Peternak manusia. Tetapi, beberapa ekspresi ditambahkan seperti geraman sederhana nan lucu, embikan domba, atau beberapa ekspresi lain yang menyerupai manusia yang melambangkan suasana hati masing-masing pemeran atau tokoh animasi tersebut.

Udah Jelaskan sedikit cerita tentang Shaun The Sheep  ? Pasti penasaran bukan ? Mangkanya liat serialnya ya :P
Dan berikut ini nama karakter pemeran dalam cartoon series Shaun The Sheep.
PEMERAN UTAMA :

Shaun si Domba
Dia merupakan pemimpin dicerita ini, yang terdapat dari kawanan domba yang tinggal di sebuah perternakan. Shaun adalah domba pintar, cerdas, kreativ dan berteman baik dengan seorang anjing yang bernama Bitzer.

BITZER
 Seekor anjing yang sangat setia dengan pemilik peternak dan merupakan sahabat erat dari Shaun. Bitzer suka menolong Shaun untuk memecahkan masalah dan dia juga sering bertindak konyol saat ketakutan jika ada masalah yang melanda :D

Shirley
Merupakan salah satu domba yang paling senang makan. Oleh karena itu, Shirley merupakan domba yang paling besar dari semua kawanan domba yang dipimpin oleh Shaun. Dan ketika dia kelaparan, semua makanan bisa masuk kedalam mulutnya. Bahkan roti satu truck pun pernah dilahap secara cepat. Shirley juga pernah menjalani program diet yang dilakukan oleh Shaun loh, sempat beberapa saat mengalami penyusutan berat badan tapi itu tidak bertahan lama ketika dia terlempar dimobil truck berisi makanan sehingga dia memakannya yang membuat Shirley kembali Besar lagi.
Timmy
Adalah seekor bayi domba dan merupakan sepupu dari Shaun si pemimpin domba dipeternakannya. Ibunya selalu ada untuk membuatnya tetap aman dan nyaman serta merasa senang. Timmy juga ada di serial animasi Timmy Time loh, nanti mimin share ya artikel dan videonya pada sobat pintar sekalian.

 Ibu Timmy
Dia selalu memakai rol di rambutnya dan agak ceroboh untuk menjalani tugas sebagai seorang ibu, bahkan sesekali menggunakan Timmy sebagai kuas cat untuk melukis dan mewarnai. Tapi ketika anaknya tersesat, dia dihibur sampai Timmy kembali dengan selamat dalam asuhannya. Dia juga adalah bibi dari pemimpin domba di peternakan yaitu Shaun.


Kawanan Domba
Sekumpulan domba dipeternakan yang memiliki tali persahabatan yang sangat erat. Mereka selalu riang gembira, dan setiap ada masalah dipeternakan mereka pasti ikut serta dan bersama-sama mengatasi masalah tersebut bersama Shaun dan Bitzer
Peternak
Dia adalah pemilik peternakan diserial Shaun The Sheep ini, dan hebohnya dia sama sekali tidak mengetahui kecerdasan dan kekonyolan para hewan ternaknya. Sehingga jika ada masalah yang terjadi diselalu terheran-heran. Pak Peternak menjalankan peternakannya bersama anjing kesayangannya yaitu Bitzer.
Kawanan Babi
Kawanan Babi yang selalu melakukan hal-hal yang jail, mereka selalu menggangu kawanan domba. Kadang kala para kawanan domba juga sering bersaing dengan para babi dalam mendapatkan makanan. Bagaimanapun juga para babi tersebut takut dengan Bitzer, apa lagi saat mereka ketahuan jahil. Mereka akan cepat-cepat bersembunyi.
PIDSLEY
Kucing milik peternak yang juga jail, dia selalu memusuhi Shaun, Bitzer dan kawanan domba yang dipimpin oleh Shaun, walaupun begitu ia selalu gagal dalam menjaili mereka. Tapi tak jarang dia juga berbaik hati kepada para domba loh.

Yups demikian sobat pintar sedikit ulasan tentang "Shaun The Sheep". Jangan keman-mana ya, karena habis ini ada ulasan Part 2 dan cartoon-cartoon menarik lainnya.
Jadi, Tau-nggak.com ? Pasti Taulah !!
 

Ditulis Oleh : Andhika M.W ~ Go Green For The World

Artikel Tau Nggak : Shaun The Sheep itu siapa ya? ini diposting oleh Andhika M.W pada hari Jumat, 10 Agustus 2012. Terimakasih banyak atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar dibawah ini. Share artikelnya ya ^^

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar Sesuka anda :)
Terima Kasih telah berkunjung ^^

 

© Copyright Tau-Nggak.Com ? 2012 | Design by Herdiansyah Hamzah | Modified by Tau Nggak .Com ? | Thank's To: Allah, My Parents, and All Of my Friend's :)