INFO

WELCOME

Selamat Datang Di tau-nggak.com ,Blog yang simple tapi memiliki berbagai informasi yang bermakna. tau-nggak.com mengulas secara detail berbagai informasi unik dan artikel menarik. Terima Kasih telah Berkunjung . Tau-nggak.com
"Go Green For The World"

FLASH INFO

Lomba Blog Tingkat SMA Sederajat, Oleh Himpunan Mahasiswa Teknologi Industri Pertanian (HIMATITAN) Universitas Brawijaya. [Click Here] ^^
News Update :

Masaku Masamu, Bumiku Bumi Kita Semua

Minggu, 23 September 2012


Foto by Andhika M.W at Lungur Trenggale
        Matahari ? Siapa yang tak mengerti benda apa dan dimanakah benda tersebut berada. Tentunya dari dulu hingga sekarang segala sumber energi yang terdapat di Bumi berasal dari Matahari, sebagian energi tersebut berbentuk radiasi gelombang pendek, termasuk cahaya yang tampak atau dapat dilihat oleh mata. Saat energi ini tiba dipermukaan Bumi, ia berubah dari cahaya menjadi panas yang menghangatkan Bumi. Permukaan Bumi akan menyerap sebagian panas dan memantulkan kembali sisanya. Tanpa kita sadari energi yang sangat penting dan begitu dibutuhkan oleh bumi tersebut kian lama akan menjadi senjata yang akan menghancurkan kita semua. Bagaimana tidak, atmosfer yang menghalau agar bumi tidak terkena efek sinar matahari yang sangat berbahaya tersebut kian hari kian menipis akibat ulah manusia itu sendiri. Salah satunya adalah pemakain bahan bakar yang dilakukan secara brutal dan menimbulkan polusi yang merajarela yang membuat lapisan atmosfer semakin menipis.
        Hal yang paling umum dan mendasar yang mengakibatkan terjadinya Global Warming (Pemanasan Global) adalah penebangan pohon yang tak berpengetahuan tentang betapa dan bagaimana pentingnya pohon bagi kehidupan kita semua. Dan sekarang kitapun mulai sadar betapa pentingnya dan betapa bermanfaatnya pepohonan bagi alam kita semua karena memang sudah banyak fakta dan dampak yang kita dapatkan selama ini.
         Kata - kata yang tepat untuk kita sekalian, Masaku adalah Masamu juga, Bumiku adalah Bumi Kita Semua, dan marilah apa yang menjadi milik kita, kita rawat, sekarang hingga nanti kita memetik buah dari perbuatan baik kita.






APa Kata MerEka ???

Apa pendapat orang - orang tentang arti pentingnya Pepohonan bagi mereka dalam tema "Go Green For The World" ??

Ristya Ajeng Kurnia Putri
(Mbakyu Trenggalek 2011)


"Penghijauan merupakan langkah awal bagi kesejahteraan umat manusia. Tanpa ada pohon maupun tanaman akan membuat hidup kita semakin sengsara Sama dengan kita berbuat tanpa menghiraukan akibat dari perbuatan kita."







Lutfia Vilian U 
(Siswi SMAN 1 Trenggalek)




"Indonesia butuh pasukan hijau untuk melindungi bencana, indonesia butuh warna hijau yang dapat membuatnya indah, indonesia butuh warna hijau  untuk membuatnya terus berjalan dan "DUNIA" butuh hijau mereka (PEPOHONAN) agar dapat terus BERNAFAS."




Sandy Prasetya K
(Purna Paskibraka Indonesia Kab. Trenggalek)




"Hijaulah bumiku, jayalah Indonesiaku"









Demikian tadi beberapa pendapat dan harapan dari mereka. Sekarang, waktunya kita hijaukan bumi kita agar kita selalu menjadi manusia yang bijaksana dan tidak mementingkan kepentingan sendiri atau serakah. ingat, "SATU POHON MEMBAWA SEJUTA MANFAAT"

Ditulis Oleh : Andhika M.W ~ Go Green For The World

Artikel Masaku Masamu, Bumiku Bumi Kita Semua ini diposting oleh Andhika M.W pada hari Minggu, 23 September 2012. Terimakasih banyak atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar dibawah ini. Share artikelnya ya ^^

2 komentar:

Unknown mengatakan...

Artikel ini memang bagus untuk menyadarkan kita sebagai manusia yang jarang sekali melihat kebersihan lingkungan thanks Andhika M.W

Andhika M.W mengatakan...

@Edoardo Pasaribu : Terima kasih Banyak sudah hadir, sekaligus membaca dan bahkan berkomentar. Memang seharusnya kita harus sadar dengan apa yang telah kita lakukan selama ini yang nantinya harus kita pertanggung jawabkan kedepannya. Salam Persahabatan :) #GoGreen ^^

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar Sesuka anda :)
Terima Kasih telah berkunjung ^^

 

© Copyright Tau-Nggak.Com ? 2012 | Design by Herdiansyah Hamzah | Modified by Tau Nggak .Com ? | Thank's To: Allah, My Parents, and All Of my Friend's :)